Stabilisator dan Koneksi Link pada mobil

  Stabilisator adalah benda yang berfungsi Untuk mengurangi roling kendaraan saat berbelok, gampanganya stabilisator berperan sebagai penyetabil gerakan saat mobil berbelok dalam kecepatan tertentu ,stabilisator terbagi 2 bagian yaitu bagian depan dan bagian belakang , lalu apakah akibatnya jika koneksi link mengalami sebuah kendala atau kerusakan , pastinya mobil akan terasa melayang dan ketika berbelok akan menyebabkan getaran pada seluruh body kendaraan. oleh karena itu stabilisator sangat diperlukan hampir pada semua kendaraan .
Stabilisator dan Koneksi Link pada mobil
  Lalu untuk koneksi link sendiri adalah berfungsi sebagai tiang penyangga yang menghubungkan antara body dengan  torsi stabilisator itu sendiri ,jika stabilisator terdiri dari 2 bagian koneksi link sendiri terdapat empat bagian pada semua sisinya mulai dari depan kanan belakang kanan dan sebaliknya ,Ketika mengalami kerusakan pada bagian koneksi link nya , disini saya akan membagi kerusakan pada koneksi link menjadi 2 yaitu:

  • kerusakan pada head koneksi link
  Kerusakan ini dapat kalian cek dengan melihat struktur fisik pada head koneksi link , apakah terjadi kebocoran pada karet-karet nya , atau apakah karet-karet pada stabilisator tersebut dalam keadaan hancur ,atau bahkan yang lebih parah lagi kepala pada koneksi link tidak dapat bergerak sedikitpun, Jika memang sudah terjadi kerusakan tersebut saya sarankan untuk mengganti koneksi link nya saja jadi tidak perlu sampai mengganti semua bagian stabilisator.
Stabilisator dan Koneksi Link pada mobil
  • Kerusakan pada body koneksi link
  Kalau kerusakan ini memang jarang terjadi , tapi ada kalanya kalau kita mengeceknya kan , caranya juga cukup mudah yaitu dengan meraba pada body koneksi link apakah pada body tersebut mengalami kebengkok an atau tidak lurus ,kalian juga bisa memperbaikinya sendiri dengan mencopot dan meluruskanya secara manual, tapi lakukan dengan hati-hati agar head yang kondisinya masih bagus tidak sobek,
Stabilisator dan Koneksi Link pada mobil

  Saya memiliki saran untuk penggantian koneksi link , kalian bisa membeli koneksi link yang ada setelanya karena bisa diatur seberapa stabil ketika berkendara , tapi kalian juga bisa membelinya yang standart yang sesuai dengan spek mobil ,

Ok,sekian dulu artikel kali ini ,semoga bermanfaat , salam oli :D

Lebih baru Lebih lama